Wisata perkebunan teh sukawana

Kebun Teh Sukawana

Kebun Teh Sukawana berada di bawah PTPN VIII, termasuk dalam kebun Bukit unggul, bagian Sukawana. Sebelumnya, area ini dikenal dengan nama ‘pangheotan‘. Katanya, nama ini berasal dari nama Van Houten, seorang meneer Belanda yang memiliki perkebunan disini.

Sekarang, PTPN VIII lebih mengangkat nama Sukawana untuk menyebut daerah perkebunan teh ini.Di sini, terdapat juga pabrik pengolahan teh. Katanya, hasil olahan teh dari sini lebih diutamakan untuk export.

Area perkebunannya sendiri tidak seluas perkebunan teh di Bandung yang lain seperti rancabali, ciwalini, dan lain sebagainya. Meskipun demikian karena termasuk perkebunan teh yang aktif produksi, area kebun tehnya terpelihara dan asri.

Dari sini kita bisa menikmati gunung Burangrang dan Tangkuban perahu yang seolah tepat berada didepan mata. Tempat ini cocok sekali jadi tempat wisata alam alternatif di Bandung.

Alamat – Lokasi Kebun Teh Sukawana

Alamat kebun teh Sukawana berada di Karyawangi, Parongpong. Lokasi kebun teh Sukawana sendiri lumayan dekat dari kota Bandung. Jika dari area Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) di Ledeng, ke lokasi jaraknya hanya sekitar 15 KM saja. Hanya saja di 2-3 KM terakhir jalannya cukup jelek. Waktu di perjalanan akan lumayan banyak habis disini.

Patokan jalan menuju lokasi juga cukup jelas sebetulnya. Kita bisa menggunakan jalan utama ataupun alternatif ke arah Parongpong. Jika dari arah Lembang, arahkan kendaraan ke arah parongpong. Dari pertigaan Lembang-Parongpong, kurang lebih 3 KM akan terlihat Mesjid di sebelah kanan. Nah tidak jauh dari situ terdapat pertigaan ke arah Sukawana di sebelah kanan.

Tiket Masuk Kebun Teh Sukawana

Harga tiket masuk kebun teh Sukawana cukup murah. Saya berdua menggunakan satu motor hanya membayar Rp 5000 saja. Jika ingin Camping, biaya yang dikeluarkan adalah Rp 10.000 / orang. Dengan biaya segitu, kita bebas mengitari area perkebunan teh disini sampe puas.

Hal Yang Bisa Dilakukan

Ada beberapa kegiatan yang bisa anda lakukan di lokasi perkebunan ini. Antara lain;
Mengunjungi Pabrik Pengolahan Teh.

Tea Walk

Silahkan tea walk..berjalan-jalan di area kebun teh sepuasnya. Jalan-jalan kecil di kebun tehnya bisa dengan mudah dilalui. Jalan-jalan kecil ini juga membentuk pola yang indah banget, khas kebun teh yang terpelihara.

Camping

Disini juga bebas untuk camping. Sejauh yang saya lihat, tidak terdapat area khusus untuk camping, tapi kita bisa memilih area mana aja untuk mendirikan tenda.

Bersepeda

Jika anda suka bersepeda dengan trek yang menantang, area sekitar kebun teh ini bisa jadi pilihan.

Dengan background hamparan teh yang hijau, medan yang naik turun, dan lokasi yang cukup dekat dari kota, tentunya bakal bisa memuaskan hobby bersepeda gunung anda.

Sarana Yang Tersedia

Naah ini.. Di area ini tidak terdapat sarana khusus untuk mendukung wisata sepertinya. Hanya berupa sarana umum biasa.

Terdapat beberapa warung untuk jajan, minum dan mengisi perut. Masjid juga ada di area perumahan pegawai perkebunan. Untuk toilet, ngga ada. Tapi bisa ikut di toilet Masjid. Disini juga tidak terdapat penyewaan peralatan untuk camping dan sejenisnya. Jadi anda harus bawa peralatan sendiri.

Untuk menginap, tidak jauh sebelum area kebun teh terdapat Villa merah Sukawana. Menurut info di internet, villa ini bisa disewa umum dan ada diabwah pengelolaan PTPN. Anda juga bisa cek langsung hotel di area parongpong dan Lembang,

Buat rekan-rekan yang ingin rileks menikmati hijaunya kebun teh, area perkebunan teh Sukawana recommended banget. Rusaknya jalan terbayar dengan asrinya area perkebunan. Selain itu, jaraknya juga terbilang deket banget dari pusat kota.

Selamat berwisata ke kebun teh sukawana lembang, Bandung.

Lihat juga tempat wisata lainnya di sini.

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.